Selasa, 26 Mei 2020

Menyiapkan Kelas Edmodo untuk Pembelajaran Jarak Jauh


Distance Learning on Edmodo
Para Pendidik dapat menggunakan teknologi untuk menyampaikan instruksi dan menilai pembelajaran siswa secara efisien bahkan disaat masa belajar dari rumah. Jika sekolahmu ditutup dan kau sedang berusaha untuk mencari cara untuk menyampaikan instruksi pembelajaran kepada murid-muridmu, ada begitu banyak alat yang bisa digunakan untuk mengirimkan informasi, memberi penugasan, dan memberikan ruang kepada siswa untuk saling berkolaborasi. Edmodo mendukung para guru dan murid di dalam dan di luar kelas, dan menyiapkan kelas untuk pembelajaran jarak jauh menjadi lebih mudah!
Untuk menyiapkan kelas pembelajaran jarak jauhmu di Edmodo, pertama-tama kau harus menentukan seperti apa model pembelajaran yang akan terjadi. Apakah kau ingin bertemu dengan para murid secara langsung via online -disebut juga sinkronus- atau menyediakan materi pelajaran dan pengujian yang harus diselesaikan dalam kurun waktu tertentu?  Kau dapat melakukan keduanya dengan Edmodo!
Untuk suatu pengalaman belajar sinkronus online, lau harus menentukan konten dan jadwal untuk hal tersebut. Para murid dan orang tua harus diinformasikan sebelum waktu kelas dimulai dan memiliki akses kepada perangkat teknologi yang diperlukan untuk mendukung pembelajaran online. Para guru perlu menyiapkan hal-hal tersebut sama seperti mereka menyiapkan pembelajaran di kelas tatap muka, tetapi bukannya mengajar secara tatap muka, pengajaran akan berlangsung via video conference langsung seperti YouTube Live, Google Hangout, Zoom, or Skype. Para murid dapat menunjukkan pemahaman mereka dengan menggunakan berbagai perangkat teknologi untuk pendidikan seperti Quizlet, Flipgrid, Quizizz, and Actively Learn.
Suatu pengalaman belajar asinkronus online akan lebih fleksibel dimana para murid dapat memilih kapan mereka akan menyelesaikan pekerjaan yang harus dikumpulkan sesuai dengan batas waktu yang ditentukan, tetapi guru harus mengatur ruang lingkup pembelajaran dan menyiapkan materi-materi untuk diinformasikan lebih dahulu kepada para murid terkait waktu pelaksanaan kelas asinkronus tersebut. Guru dapat menggunakan Strategi membalik pola pembelajaran  untuk membuat video materi pembelajaran yang dapat disaksikan para murid di rumah dan dapat menyelesaikan aktivitas pembelajaran mereka untuk menunjukkan seberapa paham mereka menurut jadwal yang diberikan.
Melakukan pembelajaran online baik secara asinkronus maupun sinkronus, Edmodo hadir untuk membantu! 

Langkah 1: Membuat Kelasmu 

Buatlah suatu ruang komunitas yang tertutup dan aman bagimu dan murid-muridmu dengan Kelas Edmodo. Kelas-kelas dapat diakses via web, aplikasi Android maupun iOS. 
  • Log in atau buatlah akun Edmodo 
  • Pergilah ke tombol Kelas dan pilih Manajemen Kelas di kolom yang tersedia.
  • Klik tanda tambah berwarna biru (+)  dan pilih Buat Kelas.
  • Isi informasi yang diperlukan.

Langkah 2: Tambahkan Siswa ke Kelas

Setelah membuat Kelas, undanglah murid-muridmu untuk bergabung dengan menggunakan kode kelas, bergabung dengan URL, atau dengan undangan email. Kau juga dapat membuat akun Siswa dan langsung menambahkan mereka ke Kelas. Pelajari lebih lanjut tentang Bagaimana siswa dapat mendaftar atau tentang  menambahkan siswa ke Kelasmu.

Langkah 3: Penuhi Kelasmu dengan Berbagai Bahan dan Kegiatan Pembelajaran

  • Buatlah Notes/Catatan untuk Pengumuman, Agenda, dan Diskusi Kelas
    • Informasikan kepada para murid dan orang tua mengenai jadwal pembelajaran online. 
    • Masukkan link dan lampiran ke dalam sumber-sumber pembelajaran. 
    • Lampirkan video rekamanmu atau masukkan link video siaran langsung.
    • Kirimkan sebuah postingan ke seluruh siswa agar mereka dapat melihatnya dan memberikan respon dalam bentuk komentar. Alur jawaban dibawahnya menjadi salah satu cara terbaik untuk guru dan siswa saling bertanya jawab satu sama lain. 
  • Buatlah sebuah Jajak Pendapat/Polling atau Pemeriksaan Kabar untuk sebuah aktivitas kelas yang singkat
    • Tanyakan kepada para murid tentang suatu topik dan minta pendapat mereka secara anonim dalam sebuah Jajak Pendapat.
    • Mengetahui keadaan siswa dengan melakukan suatu Pemeriksaan Kabar. Respon yang ada akan bersifat anonim di hadapan seluruh kelas, tapi guru dapat melihat pilihan-pilihan siswa. Selama masa yang penuh tekanan ini, Pemeriksaan Kabar menyediakan cara cepat untuk siswa mengetahui bahwa gurunya perhatian kepada keadaan emosional mereka. 
  • Buatlah sebuah Kuis untuk Memeriksa Pemahaman
    • Gantikan lembar kerja dengan sebuah Kuis Edmodo untuk pengujian formatif.
    • Gunakan sebuah Kuis Edmodo sebagai tolak ukur sebelum bergerak maju ke unit pembelajaran selanjutnya. 
  • Buatlah sebuah Tugas untuk memetakan pembelajaran siswa
    • Tujuan dan arah dari tugas yang diberikan adalah harus dapat menyediakan sebuah gambaran dari materi pelajaran dan terdapat lampiran sumber-sumber pembelajaran. Sebuah model yang baik untuk diikuti:  
      • Tujuan Pembelajaran
      • Langkah-langkah untuk menyelesaikan materi pelajaran dan tugas yang diberikan
      • Sumber-sumber pembelajaran yang dapat digunakan untuk menyelesaikan tugas yang diberikan
      • Jangka waktu penyelesaian 
      • Rubrik penilaian dan informasi 
  • Membuat Kelompok Kecil untuk memberikan instruksi terpisah atau Ruang untuk Kerja Kelompok 
    • Buatlah dan penuhi kelompok-kelompok kecil dengan konten yang diatur untuk sebuah unit. Seluruh siswa dalam kelas dapat ditambahkan ke dalam kelompok kecil ini. 
    • Buat dan tambahkan beberapa siswa terpilih ke dalam sebuah kelompok kecil dimana mereka dapat bekerja bersama dalam sebuah ruang kolaborasi.
Kami berharap panduan ini bisa membantumu untuk dengan cepat menyiapkan kelas di Edmodo untuk pembelajaran jarak jauh! Silahkan hubungi Tim Pendukung kami jika kau memiliki pertanyaan. 
By Admin UPT SDN Cikerut Cikerut - Cibeber

Tidak ada komentar: